Blogger templates

Senin, 11 November 2013

Sekilas Semarang : Kota yang tenang dan nyaman

Minggu lalu, saya mendapat undangan untuk meeting di kota Semarang, Jawa Tengah. Meeting kali ini tidak ada hubungannya dengan acara foto prewedding, atau foto - foto. Tapi saya pernah mendengar dari seorang teman kalau di Semarang ada yang namanya kota lama, dan disana banyak fotografer yang berkeliaran sendiri maupun bersama model, fotografer profesional maupun pemula.
Jadi tanpa pikir panjang, saya langsung packing kamera kedalam tas dan berangkat ke Semarang. Tidak banyak foto yang bisa saya ambil dan tidak banyak waktu juga karena disana saya sibuk sekali. Tapi untungnya saya sempat mengunjungi kota lama di Semarang, dan benar saja disana sangat mudah kita akan bertemu dengan orang - orang, sendiri maupun berkelompok yang berkeliling dengan membawa kamera, bersama model atau teman; bahkan hingga waktu malam. Tempatnya memang sangat menyenangkan, mirip seperti kota tua di Jakarta namun yang ini areanya jauh lebih besar dan luas.
Satu hal yang saya suka dari Semarang adalah kotanya yang tenang dan nyaman. Di jalan - jalan hampir semua orang masih menggunakan bahasa jawa halus, dan ini menurut saya menunjukkan kondisi warga kotanya yang "halus" :) jadi tenang menenteng kamera di jalan - jalan Semarang, tidak seperti di Jakarta kita harus extra hati - hati, lagipula kondisi kotanya enak untuk "street photo". Tanpa panjang lebar lagi, berikut dibawah ini foto - foto hasil jepretan saya selama di Semarang. Selamat menikmati...
DSC_0007_lightroom SFINAL DSC_0016_lightroom SFINAL DSC_0017_lightroom SFINAL DSC_0022_lightroom SFINAL DSC_0031_lightroom SFINAL DSC_0040_lightroom SFINAL DSC_0043_lightroom SFINAL DSC_0044_lightroom SFINAL DSC_0048_lightroom SFINAL DSC_0049_lightroom SFINAL DSC_0051_lightroom SFINAL DSC_0055_lightroom SFINAL DSC_0057_lightroom SFINAL DSC_0060_lightroom SFINAL DSC_0068_lightroom SFINAL DSC_0070_lightroom SFINAL DSC_0080_lightroom SFINAL DSC_0088_lightroom SFINAL

Related Posts:

  • Project 365PortraitSaya selalu yakin, Indonesia adalah negara yang kaya raya. Dengan sumber daya yang berlimpah, salah satu hal yang menjadi keunggulan dari Indonesia adalah keanekaragaman suku, budaya dan ras. Keanekaragaman ini membuat Indone… Read More
  • Dance and FlowModel talent : Barbara Sandor At Erwin Tirta workshop, Jakarta "I dance and flowing throughout this journey"     … Read More
  • Perayaan Tahun Baru 2013 JakartaHi semuanya, Tidak terasa sudah 1 bulan berlalu sejak tahun baru 2013 kemarin, dan baru sekarang sempat berbagi mengenai tahun baru kemarin. Buat yang di Jakarta pasti tahu bagaimana kondisinya, hujan gerimis tidak henti - h… Read More
  • Bandung Trip Beberapa hari lalu dari tanggal 29 Maret hingga 31 Maret, saya mengunjungi kota yang sangat dekat kaitannya dengan Jakarta yaitu Bandung. Perjalanan kesana tujuannya adalah untuk berlibur (seperti warga Jakarta pada umumnya)… Read More
  • Stefvanie Martha Beberapa hari lalu saya mendapat kesempatan untuk ikut dalam acara foto hunt di Taman Mini Indonesia, di museum transportasi. Dalam acara tersebut untuk pertama kalinya saya memfoto Stefvanie Martha, salah satu model yang me… Read More

2 comments: